Operator Seluler Berharap Menkominfo Johnny G. Plate Bikin Regulasi yang Sehatkan Industri Telko

Leo Dwi Jatmiko
Rabu, 23 Oktober 2019 | 10:50 WIB
Johnny G. Plate, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf, saat berada di Rumah Cemara 19, Jakarta, Rabu (19/9/2018)./Bisnis-Muhammad Ridwan
Johnny G. Plate, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf, saat berada di Rumah Cemara 19, Jakarta, Rabu (19/9/2018)./Bisnis-Muhammad Ridwan
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Operator seluler  menyampaikan ucapan selamat kepada Menteri Komunikasi dan Informatika baru, Johnny G Plate. Operator berharap industri telekomunikasi makin baik dengan sejumlah regulasi yang dikeluarkannya nanti. 

Presiden Direktur Smartfren, Merza Fachys mengharapkan Menkominfo yang baru akan lebih mempercepat tersedianya akses telekomunikasi, khususnya akses data, di daerah-daerah yang belum terjangkau. 

Dengan hadirnya akses data, harapannya,  sektor telekomunikasi dapat mendorong terbentuknya ekosistem industri digital yang diandalkan sebagai pendukung utama pertumbuhan ekonomi Indonesia. 

Di samping itu, Merza juga berharap Menkominfo akan mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang menyehatkan penyedia infrastruktur telekomunikasi. 

“Sehingga menggairahkan iklim investasi pada penggelaran infrastruktur telekomunikasi ke seluruh pelosok tanah air,” kata Merza kepada Bisnis.com, Rabu (23/10/2019). 

Senada, VP Corporate Communications PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) Denny Abidin juga berharap Menkominfo baru dapat membuat industri telekomunikasi makin sehat. 

Dia juga berharap Menkominfo mendukung pengembangan adopsi teknologi sehingga perekonomian makin berkembang. 

“[Menkominfo baru] mengawal pelaksanaan pelayanan publik yang sesuai dengan kebutuhan pasar saat ini,” kata Denny. 

Head Corporate Communications PT Indosat Tbk. Turina Farouk berharap menteri terpilih mampu menjalankan fungsi kementerian sebagai regulator untuk menciptakan ekosistem kompetisi yang sehat diantara pelaku industri. 

Kompetisi yang sehat, lanjutnya, akan mempercepat pemerataan akses telekomunikasi dan pemanfaatan teknologi digital di seluruh Indonesia. 

Tidak hanya itu, lanjutnya, perseroan juga berharap, Menteri terpilih akan melanjutkan program-program sebelumnya yang berdampak positif bagi industri telekomunikasi Indonesia. 

“Semoga kolaborasi pelaku industri dan regulator akan membawa kemajuan untuk industri,” kata Turina. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper