Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemda di Riau Diminta Mendata Penerima Vaksin Kelompok Anak Usia 12 Tahun

Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB RI, Jarwansyah mengatakan kelompok anak-anak juga menjadi salah satu sasaran target yang akan divaksin.
Vaksin Sinovac./Antara
Vaksin Sinovac./Antara

Bisnis.com, PEKANBARU-- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meminta kepada pemda di Provinsi Riau untuk segera melakukan pendataan kepada penerima vaksin kelompok anak usia 12 tahun.

Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB RI, Jarwansyah mengatakan kelompok anak-anak juga menjadi salah satu sasaran target yang akan divaksin.

"Dalam waktu dekat anak-anak yang usia 12 tahun juga akan segera divaksin, karena termasuk kelompok yang rentan," ujarnya Rabu (17/11/2021).

Dia menjelaskan dengan dilakukannya pendataan, kemudian pada saat rekomandasi kelompok anak-anak untuk divaksin sudah diperbolehkan, pemerintah daerah bisa langsung menjalankan program tersebut.

Menurutnya BNPB terus melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah untuk terus menjaga enerapan protokol kesehatan. Mulai dari disiplin menggunakan masker, mencuci tangan serta menjaga jarak.

Pihaknya mengakui tetap bersinergi dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah, terutama pada momen hari besar keagamaan, dimana yang paling dekat adalah momen Natal dan Tahun Baru. Sehingga potensi keramaian harus diantisipasi, termasuk ancaman penyebaran pandemi gelombang ketiga.

"Kami meminta kepada masyarakat Riau agar tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan. Terutama disiplin dalam menggunakan masker dan menjaga jarak," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper