Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Riau Minta Dukungan Masyarakat Lancarkan Proyek Tol Pekanbaru—Jambi

Gubernur Riau Syamsuar mengatakan jalan tol yang menghubungkan Provinsi Riau dengan Provinsi Jambi nantinya akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, yang ada di sekitar.
Foto udara Tol Pekanbaru-Dumai di Riau, Sabtu (26/9/2020). Tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 Kilometer ini baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 26 September kemarin dan merupakan bagian dari Tol Trans Sumatera sepanjang 2.878 kilometer. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Foto udara Tol Pekanbaru-Dumai di Riau, Sabtu (26/9/2020). Tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 Kilometer ini baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 26 September kemarin dan merupakan bagian dari Tol Trans Sumatera sepanjang 2.878 kilometer. ANTARA FOTO/FB Anggoro

Bisnis.com, PEKANBARU—Pemerintah Provinsi Riau meminta dukungan dari masyarakat untuk melancarkan pengerjaan jalan tol Pekanbaru—Jambi yang masuk ke dalam proyek strategis.

Syamsuar, Gubernur Riau, mengatakan bahwa jalan tol Pekanbaru—Jambi yang menghubungkan Riau dan Jambi itu dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di kedua provinsi itu.

“Mari kita dukung Presiden dalam rangka pembangunan jalan tol ini, karena dengan adanya tol ini kita berharap dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,” katanya, Rabu (7/7/2021).

Dia menjelaskan, pembangunan jalan tol Pekanbaru—Jambi akan menjadikan Riau sebagai sentral dari Sumatra. Pasalnya, keberadaan tol itu akan membuat Riau terhubung dengan Sumatra Barat, Jambi, dan Sumatra Utara.

Untuk itu, dia berharap dukungan dari semua pihak agar progres pembangunan jalan tol tersebut sesuai dengan yang diharapkan.

Sementara itu, Bupati Tanjung Jabung Barat Anwar Sadat mengatakan bahwa pembebasan lahan untuk pembangunan jalan tol Pekanbaru—Jambi telah selesai di Badan Pertanahan Nasional (BPN), dan tinggal menunggu proses pembangunan.

Menurutnya, Kabupaten Tanjung Jabung Barat sejak awal telah berupaya menjaga proses pembebasan lahan dan pembangunan jalan tol Pekanbaru—Jambi berjalan lancar, sehingga tidak menghambat pengerjaannya.

“Untuk pembebasan lahan sudah selesai. Kalau tidak ada halangan, nanti dari Rengat sampai ke Provinsi Jambi itu akan melewati Tanjung Jabung Barat, dan ini sudah selesai,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper