Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bumi Resources (BRMS) Pede Harga Emas di Atas US$2.000 Sepanjang 2024

Emiten Grup Bakrie PT Bumi Resources Tbk. (BRMS) meyakini harga emas akan berada di atas US$2.000 per troy ounce dan akan menopang kinerja sepanjang 2024.
Suasana fasilitas pengolahan emas PT Citra Palu Minerals, anak usaha PT Bumi Resources Minerals Tbk. (BRMS), di Sulawesi./bumiresourcesminerals.com
Suasana fasilitas pengolahan emas PT Citra Palu Minerals, anak usaha PT Bumi Resources Minerals Tbk. (BRMS), di Sulawesi./bumiresourcesminerals.com

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten Grup Bakrie PT Bumi Resources Tbk. (BRMS) meyakini harga emas akan berada di atas US$2.000 per troy ounce dan akan menopang kinerja sepanjang 2024.

Direktur Bumi Resources Herwin W. Hidayat mengatakan BRMS melihat kemungkinan harga emas akan ada di kisaran US$2.000 per troy ounce atau bahkan lebih tinggi. Keyakinan tersebut didukung oleh kondisi geopolitik serta kemungkinan penurunan suku bunga The Fed. 

“Faktor-faktor ini berdampak terhadap menguatnya harga emas yang masih dipandang ssebagai investment safe haven. Beberapa institusi seperti JPMorgan, Goldman Sachs, dan UBS juga memprediksikan harga emas di atas $2.000 per troy ounce di tahun 2024 ini,” jata Herwin kepada Bisnis, Selasa (16/1/2024). 

Herwin menjelaskan faktor geopolitik yang masih cukup rawan seperti kelanjutan perang Rusia - Ukraina, kondisi di Gaza-Israel, dan kondisi di Yaman. Selanjutnya the Fed juga cukup stabil dalam menjaga suku bunga di semester II/2023 yang berkisar di antara 5,25-5,5%. 

Berdasarkan data Bloomberg Selasa (16/1/2024) pukul 18.00 WIB, harga emas comex turun 0,40% ke level US$2.045 per troy ounce sementara itu emas spot juga anjlok 0,84% ke posisi US$2.039 per troy ounce. 

Di tengah proyeksi harga emas tersebut, BRMS meyakini akan ada peningkatan produksi dan penjualan emas yang cukup signifikan di 2024. Meski demikian, Herwin mengaku acuan dan target tersebut masih akan didiskusikan dengan internal mengingat kinerja 2023 masih dalam tahap auditing

“Namun kami bisa sampaikan bahwa estimasi produksi emas perusahaan untuk periode full year 2023 bisa mencapai sekitar 20.000 - 25.000 troy ounce emas. Jumlah ini sudah meningkat signifikan mengingat kinerja produksi emas BRMS di tahun 2022 yang sebesar 5.400 troy ounce,” katanya. 

Adapun yang mendasari keyakinan peningkatan produksi BRMS sepanjang 2024 adalah adanya kenaikan kapasitas pabrik kedua, lalu pabrik ketiga di Palu yang akan mulai beroperasi di kuartal III/2024. 

“Dengan asumsi harga emas bisa bertahan di kisaran US$2.000 per troy ounce maka dampaknya akan sangat positif terhadap kinerja keuangan BRMS,” jelas Herwin. 

-----------------

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Editor : Pandu Gumilar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper