Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HUT Pasar Modal ke-46, Jumlah Investor Tembus 11,46 Juta, Didominasi Kaum Muda

Pada HUT pasar modal yang ke-46, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatatkan pertumbuhan jumlah investor pasar modal menjadi 11,46 Juta.
Warga mengakses data saham melalui aplikasi IDX Mobile di Cibinong, Kab. Bogor, Jawa Barat, Selasa (1/8/2023). Bisnis/Suselo Jati
Warga mengakses data saham melalui aplikasi IDX Mobile di Cibinong, Kab. Bogor, Jawa Barat, Selasa (1/8/2023). Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA – Pada hari jadi pasar modal yang ke-46, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatatkan pertumbuhan jumlah investor pasar modal sebanyak 11,46 juta dan didominasi oleh investor muda sebesar 78 persen. 

Berdasarkan data KSEI per 8 Agustus 2023, secara year-to-date, jumlah investor pasar modal meningkat 11,15 persen menjadi 11,46 juta dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 10,31 juta. 

Adapun total aset yang tercatat di KSEI mengalami peningkatan 2,25 persen year-to-date (ytd) dari Rp6.717,44 triliun pada 2022 menjadi Rp6.868,81 triliun. Peningkatan total aset yang tercatat di KSEI sejalan dengan peningkatan IHSG serta kapitalisasi pasar yang menembus Rp10.000 triliun.

Dari sisi demografi per 8 Agustus 2023, investor individu di Indonesia didominasi oleh 62,16 persen laki-laki, 56,98 persen berusia di bawah 30 tahun, 32,29 persen pegawai swasta, negeri dan guru, 64,04 persen berpendidikan terakhir SMA dan 46,92 persen berpenghasilan Rp10 juta – 100 juta per tahun. 

Berdasarkan komposisi kepemilikan, investor lokal di Indonesia masih mendominasi sebesar 99,68 persen, dengan rincian jumlah 99,57 persen untuk investor saham, dan 99,91 persen untuk investor reksa dana. Sedangkan dari jenis investor, investor individu menempati urutan pertama dengan jumlah 11,42 juta.

Dominasi dari investor muda di pasar modal Indonesia juga terlihat dari kepemilikan rekening investor di agen penjual efek reksa dana financial technology yang saat ini telah mencapai 78 persen. 

Berdasarkan klasifikasi usia, investor dengan usia di bawah 30 tahun tercatat sebesar 57,26 persen dengan total aset sebesar Rp50,08 triliun. Kemudian usia 31 – 40 tahun sebanyak 23,18 persen dengan jumlah aset mencapai Rp112,66 triliun.

Selanjutnya usia 41 – 50 tahun sebanyak 11,29 persen dengan total aset mencapai sebesar Rp171,19 persen. Usia 51-60 persen sebanyak 5,41 persen dengan kepemilikan aset sebesar Rp249,91 triliun serta investor di atas 60 tahun sebanyak 2,87 persen dengan total aset mencapai Rp891,90 triliun. 

Sedangkan aset under management (AUM) reksa dana yang tercatat di KSEI sampai dengan 8 Agustus 2023 berjumlah Rp794,89 triliun atau sedikit menurun 3,17 persen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper