Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 10 Saham Paling Cuan 5 Juli 2019, PAMG Auto Reject

Emiten Bersandi PAMG tersebut menjadi perusahaan ke-21 yang menggelar initial public offering (IPO) sepanjang 2019. Saham PAMG langsung melonjak 70 persen ke Rp170 per saham dari harga IPO Rp100 per saham, sekaligus menyentuh batas auto rejection atas (ARA).
Pengunjung beraktivitas di dekat papan pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (2/7/2019)./Bisnis-Triawanda Tirta Aditya
Pengunjung beraktivitas di dekat papan pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (2/7/2019)./Bisnis-Triawanda Tirta Aditya

Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Bima Sakti Pertiwi Tbk (PAMG) mencatat penguatan harga terbesar hari ini, Jumat (5/7/2019), pada saat perdagangan perdananya di Bursa Efek Indonesia.

Emiten Bersandi PAMG tersebut menjadi perusahaan ke-21 yang menggelar initial public offering (IPO) sepanjang 2019. Saham PAMG langsung melonjak 70 persen ke Rp170 per saham dari harga IPO Rp100 per saham, sekaligus menyentuh batas auto rejection atas (ARA).

PAMG melepas 625 juta saham baru yang setara dengan 20 persen modal disetor dan ditempatkan. Dari IPO ini, PAMG meraih dana segar sebesar Rp62,5 miliar. 

Mengekor penguatan PAMG, saham PT Trikomsel Oke Tbk (TRIO) ditutup menguat 34,33 persen atau 23 poin ke level Rp90 per lembar saham.

Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,04 persen atau 2,49 poin ke level 6.373,48 dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Pada perdagangan Kamis (4/7/2019), IHSG mampu berakhir menguat 0,21 persen atau 13,34 poin di posisi 6.375,97.

Indeks mulai tergelincir dari penguatannya ketika dibuka turun tipis 0,04 persen atau 2,65 poin di posisi 6.373,32 pagi tadi. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak fluktuatif di level 6.362,62-6.386,64.

Empat dari sembilan sektor berakhir di wilayah negatif, didorong oleh sektor aneka industri yang melemah 1,12 persen, disusul sektor finansial yang melemah 0,56 persen. Di sisi lain, lima sektor melemah, didorong oleh sektor barang konsumsi yang menguat 0,75 persen.

Dari 640 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 185 saham menguat, 221 saham melemah, dan 234 saham stagnan.

Berikut adalah perincian 10 saham dengan kenaikan harga terbesar atau Top Gainers hari ini:

Saham

Harga Sebelumnya (Rp)

Harga hari ini (Rp)

Perubahan (persen)

PAMG

                    100

                 170

+70,00

TRIO

                       67

                    90

+34,33

KIAS

                    134

                 169

+26,12

ITIC

                    330

                 412

+24,85

KJEN

                    585

                 730

+24,79

KAYU

                    254

                 316

+24,41

TRUS

                    290

                 340

+17,24

SKBM

                    410

                 480

+17,07

JAST

                    865

              1.005

+16,18

TFCO

                    470

                 535

+13,83

Sumber: Bursa Efek Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper