Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Navigasi Pasar : IHSG Menguji Upper Bollinger Bands

Indeks harga saham gabungan diprediksi akan bergerak tertekan pada perdagangan awal pada pekan pertengahan Januari setelah ditutup menguat pada pekan lalu.
Karyawan berkomunikasi di dekat monitor informasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (11/1/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat
Karyawan berkomunikasi di dekat monitor informasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (11/1/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan diprediksi akan bergerak tertekan pada perdagangan awal pada pekan pertengahan Januari setelah ditutup menguat pada pekan lalu.

IHSG ditutup menguat pada perdagangan Jumat (11/1/2019) 32.75 poin atau 0.52% ke level 6361.46. Menghijaunya IHSG ditopang oleh sektor industri dasar yang berhasil naik 1.48% dan aneka industry 1.29% memimpin penguatan sektoral.

Kepala Riset Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi menjelaskan bahwa IHSG secara teknikal bergerak menguji upper bollinger bands dengan pola terkonsolidasi. Candlestick membentuk northern star dengan indikasi terkoreksi jangka pendek menutup gap.

Indikator stochastic terkonsolidasi dan Momentum RSI pada area overbought menjadi pemberat pergerakan diawal pekan depan.

“Sehingga di perkirakan IHSG akan bergerak cenderung tertekan dengan support resistance 6302-6370,” tulisnya dalam riset harian yang dihimpun, Minggu (13/1/2019).

Di sisi lain, analis Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya IHSG masih memiliki kecenderungan untuk terus melanjutkan penguatan di tengah terus tertekannya harga komoditas.

“Serta membaiknya nilai tukar terhadap US$ yang tentunya dapat memberikan angin segar terhadap pelaku usaha serta emiten,” ujarnya.

Adapun saham yang direkomendasikan Indosurya Bersinar untuk dapat dicermati adalah ADHI, ASII, ICBP, INDF, KLBF, HMSP, PWON, ASRI, JSMR.

Sementara itu, Reliance Sekuritas Indonesia merekomendasikan beberapa saham untuk dicermati adalah INKP, TKIM, TPIA, INTP, TLKM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper