Bisnis.com, JAKARTA – Penguatan indeks harga saham syariah, Jakarta Islamic Index (JII), berlanjut pada perdagangan pagi ini, Jumat (11/1/2019), bersama dengan IHSG.
JII naik 0,21% atau 1,51 poin ke level 708,08 pada pukul 10.11 WIB, setelah dibuka dengan penguatan 0,40% atau 2,85 poin di posisi 709,42. JII melanjutkan penguatannya untuk hari kedua setelah mampu rebound dan ditutup menanjak 1,75% di level 706,53 pada Kamis (10/1).
Sepanjang perdagangan pagi ini, JII bergerak di level 706,07-709,63.
Sebanyak 13 saham menguat, 12 saham melemah, dan 5 saham stagnan dari 30 saham syariah yang diperdagangkan.
Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan kenaikannya pada hari ketiga berturut-turut.
Pada pukul 10.11 WIB, IHSG lanjut naik ke level 6.345,55 dengan penguatan 0,27% atau 16,84 poin dari level penutupan Kamis (10/1) di level 6.328,71 dengan penguatan 0,90% atau 56,48 poin.
Sepanjang perdagangan pagi ini, IHSG bergerak di level 6.342,47 – 6.359,21.
Saham PT Astra International Tbk. (ASII) dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) yang naik 0,91% dan 3,94% masing-masing menjadi pendorong utama terhadap penguatan IHSG maupun JII pada pukul 10.11 WIB.
Saham-saham syariah yang menguat pagi ini:
ASII | +0,91% |
INTP | +3,94% |
BMRI | +0,65% |
TPIA | +1,75% |
Saham-saham syariah yang melemah pagi ini:
UNVR | -1,09% |
BBRI | -0,53% |
POLI | -22,04% |
ACES | -2,87% |
Sumber: Bloomberg