Ilustrasi subvarian Omicron BA.4 dan BA.5/Antara
Health

Gejala Omicron BA.4 dan BA.5 yang Harus Anda Ketahui.

Afiffah Rahmah Nurdifa
Minggu, 12 Juni 2022 - 10:37
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengumumkan terdeteksinya 4 kasus positif Covid-19 subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 di Indonesia pada 6 Juni 2022. Simak gejala Covid-19 Omicron BA.4 dan BA.5 yang harus Anda waspadai.  

Dikutip dari situs resmi Kemenkes, Minggu (12/6/2022) subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 memiliki gejala dan tingkat kesakitan yang cukup rendah. Dari 4 kasus terkonfirmasi, 1 orang WNI positif BA.4 sudah vaksin dua kali dan tidak mengalami gejala klinis.

Sementara 3 orang lainnya terkonfirmasi positif BA.5 yang merupakan pelaku perjalanan dari luar negeri dalam pertemuan The Global Platform for Disaster Risk Reduction di Bali, 23 -28 Mei 2022.

Dua orang dalam kondisi tidak bergejala, sedangan satu orang lainnya mengalami gejala ringan seperti sakit tenggorokan dan badan pegal. Ketiganya telah melakukan vaksin booster, bahkan sudah ada yang ke-4 kali vaksin Covid-19.

Juru Bicara Kemekes RI Mohammad Syahril menjelaskan terkait subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 memang sedang menjadi perhatian di tingkat global. Dari laporan GISAIS sudah ada 6.903 sekuens dari 58 negara termasuk Afrika Selatan, Amerika Serikat, Britania Raya, Denmark, dan Israel.

Dia mengatakan Subvarian BA.4 adalah yang paling banyak terdeteksi di 5 negara tersebut. Sementara BA.5 sudah terkonfirmasi sebanyak 8.687 sekuens dari 63 negara.

“Dari laporan itu disampaikan bahwa transmisi BA.4 maupun subvarian Omicron BA.5 memiliki kemungkinan menyebar lebih cepat dibandingkan BA.1 dan BA.2. Kemudian tingkat keparahan dari BA.4 dan BA.5 disampaikan tidak ada indikasi menyebabkan kesakitan lebih parah dibandingkan varian omicron lainnya,” jelas Syahril dikutip dari keterangan resmi, Minggu (12/6/2022).

Syahril mengimbau masyarakat untuk kembali waspada terutama pada immune ecape. Pasalnya, subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 dapat menembus kekebalan imunitas seseorang akibat infeksinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro