Brie Larson sebagai Captain Marvel/Radio Times
Entertainment

Film Captain Marvel Koleksi Pendapatan US$10 Juta Lebih di Indonesia

Rayful Mudassir
Selasa, 12 Maret 2019 - 18:05
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Film Captain Marvel mendapat sambutan luar biasa di Indonesia. Pada pekan pembuka, film garapan Walt Disney dan Marvel Studio mengantongi pendapatan US$10,8 juta di Indonesia.

Berdasarkan catatan Bicara Box Office, sejak mulai tayang perdana di Indonesia pada 6 Maret, film ini mendapatkan pendapatan fantastis. Setidaknya 3,5 juta orang telah menyaksikan aksi laga Brie Larson ini. Angka ini bakal terus meningkat mengingat film tersebut masih diputar di sejumlah bioskop.

Sementara itu, pada pekan pembuka di Amerika Serikat, Captain Marvel mencatatkan pendapatan senilai US$ 153,4 juta. Adapun pendapatan internasional selain Amerika Serikat mencapai US$303,2 juta, sehingga total pendapatan dunia mencapai US$456,7 juta.

Captain Marvel memakan biaya produksi tidak sedikit yaitu US$152 juta dengan estimasi pendapatan sebesar US$52 juta. Indonesia termasuk beruntung lantaran dirilis 2 hari lebih awal daripada di bioskop Amerika.

Kemunculan Captain Marvel sempat disebut bakal membuat penayangan film dalam negeri seperti Dilan 1991 menurun. Namun begitu, situs filmindonesia mencatat Dilan 1991 telah ditonton setidaknya 4,5 juta dan akan terus meningkat seiring dengan film ini masih diputar di layar lebar. Kendati demikian film ini mengoleksi jumlah penonton lebih sedikit dibandingkan dengan 1990 sekitar 6,3 juta penonton.

“Yang nonton Captain Marvel maupun Dilan 1991 masih cukup rame. Still the best for exhibitors,” tulis akun @bicaraboxoffice, Selasa (12/3/2019).

Captain Marvel menceritakan perjalanan Carol Danvers mencari tahu tentang masa lalunya hingga menyadari bahwa dia merupakan makhluk bumi yang mendapatkan energi inti dan memiliki kekuatan super. Perjalanan Captain Marvel merupakan serangkaian film sebelum rilis film The Avenger Endgame tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro