Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus Konfirmasi Cacar Monyet di Indonesia Capai 35 Orang

Kasus konfirmasi Mpox atau cacar monyet di Indonesia mencapai 35 orang, berdasarkan catatan Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI).
Ikustrasi vaksin cacar monyet (monkeypox)./Istimewa
Ikustrasi vaksin cacar monyet (monkeypox)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) mencatat kasus konfirmasi Mpox atau cacar monyet di Indonesia mencapai 35 orang.

Ketua Satuan Tugas (Satgas) Mpox PB IDI Hanny Nilasari mengatakan bahwa data tersebut merupakan perkembangan terkini per Senin (6/11/2023) pukul 19.00 WIB.

"Update kasus Mpox di Indonesia per 6 November 2023 pukul 19.00 adalah 35 kasus konfirmasi, 0 suspek, dan 82 negatif," katanya dalam konferensi pers daring, Selasa (7/11/2023).

Dia melanjutkan, seluruh pasien itu tersebar di wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.

Jakarta mencatatkan kasus terbanyak sejumlah 29 orang, jauh lebih tinggi dibandingkan Jawa Barat sebanyak 5 kasus dan Banten sejumlah 1 kasus.

"Gejala klinis dari pasien adalah ruam kulit, limfadenopati, demam, arthalgia, serta ada yang mengalami perdarahan rektum," lanjut Hanny.

Selain itu, sebagian besar pasien Mpox itu juga memiliki kondisi penyerta atau komorbid, seperti HIV, sifilis, dan hipertensi. 

Untuk pasien di DKI Jakarta, 10 di antaranya juga menderita HIV, 3 orang komorbid sifilis, serta 9 orang komorbid HIV dan sifilis.

"Tujuh pasien lainnya belum ada data riilnya," paparnya.

Hanny mengungkapkan, 90% penularan Mpox adalah melalui kontak seksual. Mengingat penyakit ini belum banyak diketahui masyarakat, dia mengimbau seluruh pihak agar berpartisipasi dalam melakukan edukasi.

"Diperlukan penyebaran edukasi secara luas kepada masyarakat tentang infeksi ini, terutama cara penularan, pencegahan, dan deteksi dini," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper