Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PPKM Darurat, Pos Penyekatan Ditambah di Jaksel dan Jaktim

Penambahan pos penyekatan itu agar tidak ada lagi masyarakat yang lolos dari pos penyekatan selama diterapkan PPKM Darurat
Suasana arus lalu lintas saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di pos penyekatan Lampiri, Jakarta, Senin (5/7/2021)./Antararn
Suasana arus lalu lintas saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di pos penyekatan Lampiri, Jakarta, Senin (5/7/2021)./Antararn
Bisnis.com , JAKARTA-Polda Metro Jaya menambah jumlah pos penyekatan PPKM Darurat sebanyak tiga titik di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
 
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengemukakan bahwa pos penyekatan itu ada di Jalan Fatmawati Raya dan Jalan Antasari Jakarta Selatan serta di Jalan Cijantung Jakarta Timur.
 
Sambodo menyebut alasan pihaknya menambah pos penyekatan itu agar tidak ada lagi masyarakat yang lolos dari pos penyekatan selama diterapkan PPKM Darurat di wilayah DKI Jakarta.
 
"Setelah dilakukan evaluasi selama empat hari, kami menambah jumlah pos penyekatan di Cijantung, Fatmawati dan Antasari," tuturnya saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (9/7).
 
Selain itu, Sambodo juga mengemukakan tidak menutup kemungkinan bakal ada penambahan pos penyekatan lagi di sejumlah wilayah agar seluruh pekerja non esensial dan non kritikal dari luar DKI Jakarta tidak masuk ke wilayah hukum Polda Metro Jaya.
 
"Sedang kami lakukan kajian," katanya.
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper