Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Meratus Luncurkan SMARCO, Solusi Smart Container Pertama di Indonesia

Meratus meluncurkan SMARCO-Smart Container, untuk memenuhi permintaan pengiriman kontainer yang lebih efisien dan aman.
Meratus Luncurkan SMARCO, Solusi Smart Container Pertama di Indonesia
2 Foto
Meratus Luncurkan SMARCO, Solusi Smart Container Pertama di Indonesia
2 Foto
Meratus meluncurkan SMARCO-Smart Container, untuk memenuhi permintaan pengiriman kontainer yang lebih efisien dan aman.
Meratus Luncurkan SMARCO, Solusi Smart Container Pertama di Indonesia
Meratus Luncurkan SMARCO, Solusi Smart Container Pertama di Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan pelayaran terkemuka di Indonesia, Meratus, telah meluncurkan inovasi terbarunya, SMARCO-Smart Container, untuk memenuhi permintaan pengiriman kontainer yang lebih efisien dan aman. Dengan sensor IoT canggih, pelacakan GPS, dan teknologi berbasis cloud, SMARCO memberi kemungkinan bisnis untuk memiliki visibilitas dan kendali penuh atas pengiriman kontainer, termasuk pemantauan pergerakan, kecepatan, goncangan, penyusup, dan perubahan suhu secara real-time. Sistem keamanan canggih SMARCO dapat mendeteksi setiap pembukaan segel yang tidak resmi, mencegah kemungkinan pencurian atau penyelundupan ilegal. Inovasi teknologi ini merupakan yang pertama di industri perlayaran di Indonesia.

Setelah tiba di tempat tujuan, pelanggan menerima laporan lengkap tentang setiap faktor yang terjadi selama proses pengiriman. Laporan ini dapat digunakan untuk menganalisis kinerja pengiriman, mengidentifikasi hal-hal yang perlu dioptimalkan untuk efisiensi biaya, efektivitas waktu, dan pengurangan emisi karbon, serta meningkatkan efektivitas rantai pasokan dan sistem keamanan.

“SMARCO adalah inovasi baru Meratus yang memungkinkan pelanggan kami memiliki visibilitas penuh atas seluruh proses pengiriman kontainer. Dengan informasi real-time, pelanggan kami dapat dengan mudah melacak kontainer mereka baik di darat maupun di laut. Informasi yang tersedia di SMARCO juga dapat digunakan untuk menganalisis penghematan biaya operasional dan sistem keamanan yang lebih baik,” ujar Farid Belbouab, CEO Meratus.

Seluruh fitur canggih yang dimiliki oleh SMARCO ini tidak terlepas dari sebuah perangkat kecil yang di sematkan pada kontainer. Perangkat ini memiliki fitur pengisian baterai panel surya sehingga lebih hemat energi dengan ketahanan baterai hingga 10 tahun. Selain itu sensor yang di adopsi dalam perangkat ini meliputi sensor getaran, gerakan dan kecepatan yang dipadukan dengan teknologi GPS. Data yang dihasilkan juga telah dilengkapi enkripsi data yang menjamin keamanan serta fast network registration untuk memastikan keamanan dan efisiensi pengiriman kontainer pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Abdullah Azzam
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Foto Lainnya

Berita Terkini lainnya

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro