Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Duet Barcelona Lionel Messi & Luis Suarez Top Skor La Liga

Divisi Primer La Liga Spanyol segera menggelar rangkaian pertandingan matchday ke-26. Lionel Messi top skor sementara.
Dua andalan lini depan FC Barcelona, Lionel Messi (10) dan Luis Suarez/Reuters-Sergio Perez
Dua andalan lini depan FC Barcelona, Lionel Messi (10) dan Luis Suarez/Reuters-Sergio Perez

Bisnis.com, JAKARTA – Divisi Primer La Liga Spanyol segera menggelar rangkaian pertandingan matchday ke-26.

Klasemen sementara dipimpin juara bertahan FC Barcelona yang memimpin dengan selisih 7 angka dari peringkat kedua Atletico Madrid.

Posisi teratas skuat berjuluk Blaugrana tak terlepas dari ketajaman duet lini depan asal Amerika Selatan, Lionel Messi dan Luis Suarez.

Kedanya saat ini mengisi dua teratas dalam daftar pencetak gol La Liga masing-masing dengan koleksi 25 dan 16 gol.

Messi terakhir mencetgak hattrick alias tiga gol dalam satu pertandingan ketika Barcelona menang tandang atas Sevilla 4 - 2.

Pundi-pundi gol Messi dan Suarez berpotensi besar bertambah pada pekan kali ini dalam duel El Clasico di markas Real Madrid. Alasannya, Barca memenangi tiga dari lima pertemuan terakhir di La Liga dan Copa del Rey, semua dengan skor telak yakni dua kali 3 - 0 dan 5 - 1.

Berikut daftar pencetak gol sementara La Liga menjelang gelaran pekan ke-26:

25 Gol: Lionel Messi (Barcelona)

16 Gol: Luis Suarez (Barcelona)

13 Gol: Cristhian Stuani (Girona)

12 Gol: Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Charles Dias (Eibar)

11 Gol: Karim Benzema (Real Madrid), Wissam Ben Yedder (Sevilla)

10 Gol: Borja Iglesias (Espanyol), Jorge Molina (Getafe), Jaime Mata (Getafe), Raul de Tomas (Rayo Vallecano), Roger Marti (Levante), Iago Aspas (Celta Vigo)

9 Gol: Andre Silva (Sevilla), Maxi Gomez (Celta Vigo), Willian Jose (Real Sociedad).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper