Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Inggris: MU Menang 4 Laga Beruntun, Chelsea Ditahan Soton

Manchester United meraih kemenangan keempat beruntun di bawah araha caretaker Oe Gunnar Solksjaer, sementara Chelsea dipaksa imbang Southampton 0 - 0 di Stamford Bridge.
Ujung tombak Manchester United Romelu Lukaku selepas menjebol gawang Newcastle United./Reuters-Lee Smith
Ujung tombak Manchester United Romelu Lukaku selepas menjebol gawang Newcastle United./Reuters-Lee Smith

Bisnis.com, JAKARTA – Manchester United meneruskan kemenangan keempat beruntun di bawah arahan pelatih caretaker Ole Gunnar Solkjaer setelah menundukkan tuan rumah Newcastle United dengan skor 2 - 0 pada Kamis (3/1/2019) pagi WIB.

Bertarung dalam pertandingan pekan ke-21 Liga Primer Inggris di Stadion St. James Park di Newcastle, kedua gol tim tamu dilesakkan pada babak kedua. Romelu Lukaku membuka keunggulan Setan Merah pada menit ke-64.

Saat mencetak gol, Lukaku berada di lapangan belum semenit di lapangan menggantikan Anthony Martial dan dia sukses menuntaskan bola rebound yang bermula dari tendangan bebas dengan sepakan berjarak jarak 6 meter dari mulut gawang tuan rumah.

Gol kedua juga merupakan bukti keputusan tepat Solksjaer yang memasukkan Alexis Sanchez, yang baru pulih dari cedera, pada menit ke-63 bersamaan dengan Lukaku.

Sanchez memberikan kontribusinya dengan memasok assist bagi gol kedua MU yang dicetak Marcus Rashford 10 menit menjelang pertandingan selesai dan menuntaskan pertarungan dengan skor 0 - 2 untuk tamu.

Ini kemenangan keempat beruntun yang diperoleh MU setelah Solksjaer menggantikan Jose Mourinho di kursi pelatih pada 19 Desember 2018. Di tiga laga sebelumnya, MU menang 5 - 1 atas Cardiff City, 3 - 1 Huddersfield Town, dan 4 - 1 versus Bournemouth.

Dengan kemenangan ini, MU menempati peringkat keenam dengan koleksi nilai 38, sedangkan kekalahan membuat Newcastle berada di slot ke-15 dengan nilai 18.

Sementara itu, Chelsea menuai hasil buruk setelah dipaksa imbang tamunya yang merupakan tim papan bawah, Southampton, tanpa gol di Stadion Stamford Bridge di London.

Chelsea mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola hingga 65 persen, tetapi sejumlah peluang gagal dikonversi menjadi gol.Alvaro Morata memang sempat menjebol gawang Soton, tapi dianulir karena offside.

Hasil ini ironis bagi Chelsea yang selalu gagal menang dalam dua laga kandang terakhir di liga, sebelumnya dikalahkan 0 - 1 oleh Leicester City dan sebaliknya malah menang di tiga laga tandang terakhir yakni masing-masing 2 - 1 atas Brighton & Hove Albion dan Watford serta 1 - 0 atas Crytal Palace.

Chelsea tetap berada di peringkat keempat klasemen dengan koleksi 44 angka, sedangkan Soton masih berkutat di zona degradasi, tepatnya peringkat ke-18, dengan nilai 16 atau 2 angka di belakang zona aman.

Pekan ke-21 masih menyisakan satu pertandingan lagi yakni big match juara bertahan Manchester City menjamu Liverpool yang belum terkalahkan dan memimpin klasemen sementara yang dijaxdwalkan berlangsung pada Jumat (4/1/2019) pagi WIB.

Hasil pekan ke-21 hingga Kamis pagi WIB: Everton 0 vs Leicester 1; Arsenal 4 vs Fulham 1; Cardiff 0 vs Tottenham 3; Bournemouth 3 vs Watford 3; Chelsea 0 vs Southampton 0; Huddersfield 1 vs Burnley 2; West Ham 2 vs Brighton 2; Wolverhampton 0 vs Crystal Palace 2; Newcastle 0 vs Manchester 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper