Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kabupaten Cirebon Dapat Bantuan Mobil Trailer Dapur Umum dari BNPB

Pemerintah Kabupaten Cirebon menerima bantuan satu unit mobil trailer dapur umum lapangan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Penyerahan bantuan yang diterima langsung oleh Bupati Cirebon Imron Rosyadi (kanan).
Penyerahan bantuan yang diterima langsung oleh Bupati Cirebon Imron Rosyadi (kanan).

Bisnis.com, CIREBON - Pemerintah Kabupaten Cirebon menerima bantuan satu unit mobil trailer dapur umum lapangan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan di Pendopo Bupati Cirebon, Jalan Kartini, Kota Cirebon, Kamis (9/6/2022). Diterima langsung oleh Bupati Cirebon Imron Rosyadi.

Imron mengatakan keberadaan mobil trailer dapur umum diharapkan dapat dipergunakan saat bencana melanda. Terutama, untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat terdampak.

"Keberadaan dapur umum sangat penting, apalagi ini bisa mobile dan bisa langsung dipakai," kata Imron di Pendopo Bupati Cirebon, Kamis (9/6/2022).

Imron menyebutkan Kabupaten Cirebon adalah satu-satunya daerah di Jawa Barat yang mendapatkan bantuan mobil trailer dapur umum. Hal ini karena tingkat kerawanan bencana di daerah sangat tinggi.

"Supaya bisa manfaat buat masyarakat. Terutama untuk Kabupaten Cirebon," kata Imron.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon Alex Suheriyawan mengatakan spesifikasi mobil trailer dapur umum di dalamnya terdapat kompor, alat masak lengkap, generator listrik, dan tungku.

Mobil tersebut nantinya, kata Alex, bisa digunakan untuk penyediaan kebutuhan makan bagi korban bencana tidak hanya di Kabupaten Cirebon, melainkan daerah lainnya di Ciayumajakuning.

"Apabila masyarakat daerah luar Kabupaten Cirebon membutuhkan, silakan dimanfaatkan. Tinggal koordinasi saja dengan BPBD," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper